Mardiana Imbau Pemerintahan Desa Wujudkan Inovasi Baru Guna Kemandirian Ekonomi Kerakyatan 

Pojok Restorasi

LAMPUNG UTARA (RNSI) – Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Ir. Mardiana, S.T., M.T., melanjutkan agenda kerja resesnya, pada Selasa, 25 Februari 2025.

Caption: Ir. Mardiana, S.T., M.T., didampingi Drs. Hi. Tamanuri melangsungkan reses di Desa Negarabumi. Foto: Ardi.

Kali ini, ia menyambangi konstituennya di Desa Negarabumi, Kecamatan Sungkai Tengah; Desa Bangunjaya, Kecamatan Sungkai Utara; Desa Bonglai Tengah, Kecamatan Hulu Sungkai, Kabupaten Lampung Utara.

Caption: foto bersama warga Negarabumi. Foto: Ardi.

Kesempatan itu, Mardiana yang akrab disapa dengan sebutan ‘Ibu Bedah Rumah’ ini kembali mengingatkan pemerintahan desa terkait adanya kebijakan pemerintah pusat melakukan efisiensi anggaran.

“Adanya kebijakan efisiensi anggaran ini berimplikasi juga pada sejumlah program pembangunan infrastruktur di daerah,” terangnya.

Caption: Wakil Ketua Komisi V DPRD Prov Lampung reses di Bangunjaya. Foto: Ardi.

Namun, tambahnya, kebijakan itu perlu disikapi dengan memberikan sentuhan perubahan pada perencanaan dan implementasi anggaran daerah.

Caption: Ir. Mardiana sampaikan arahan dihadapan konstituennya warga Bangunjaya. Foto: Ardi.

“Kita harus menyikapi hal itu dengan melakukan inovasi atau terobosan-terobosan baru yang dapat menumbuhkan kemandirian ekonomi kerakyatan,” tegas Mardiana.

Caption: warga Bangunjaya hadiri reses Ir. Mardiana, S.T., M.T. Foto: Ardi.

Ia juga menyampaikan efisiensi anggaran tersebut merupakan langkah strategis dalam pengelolaan keuangan negara atau daerah untuk memastikan setiap pengeluaran memiliki nilai manfaat yang optimal.

Caption: Kades Bangunjaya, Rita Zahara, sampaikan kata sambutan. Foto: Ardi.

“Dalam konteks pembangunan, efisiensi anggaran memiliki peran penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mempercepat pencapaian tujuan pembangunan,” tutupnya.

Caption: foto bersama. Foto: Ardi.

Sementara itu, Kades Negarabumi, Yanto, menyatakan, pihaknya sangat mengapresiasi atas adanya kunjungan kerja reses Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung di wilayahnya itu.

Caption: foto bersama warga Bangunjaya. Foto: Ardi.

“Merupakan suatu penghargaan yang tinggi bagi kami warga Desa Negarabumi atas kesediaan Ibu Mardiana melaksanakan kunjungan kerja reses di sini,” kata Yanto.

Sebab, tambahnya, hal ini akan terus menguatkan seluruh masyarakat bahwasanya aspirasi yang selama ini digaungkan akan diteruskan oleh wakil rakyat kepada pemerintah pusat guna percepatan realisasinya.

Caption: Mardiana gelaran reses di Desa Bonglai Tengah. Foto: Ardi.

Senada, Kades Bangunjaya, Rita Zahara, menyatakan bahwasanya kinerja Mardiana bersama Hi. Tamanuri selama ini memberikan dampak keberlanjutan pembangunan infrastruktur daerah yang nyata melalui program aspirasi.

Baca Juga :  Bertepatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ir. Mardiana Gelar Bakti Sosial Kaukus Perempuan Parlemen di Kotabumi
Caption: Kades Bonglai Tengah, Rama Doni, sampaikan kata sambutan. Foto: Ardi.

Rita Zahara juga menyebut jika Ir. Mardiana, S.T., M.T., layak disebut sebagai ‘Ibu Pembangunan Bangunjaya’ atas kinerjanya selama ini.

Caption: warga Bonglai Tengah dengarkan arahan Mardiana dengan khidmat. Foto: Ardi.

“Ibu Mardiana bersama Bapak Hi. Tamanuri telah banyak menggulirkan Program Aspirasi di Desa Bangunjaya berupa program BSPS, PISEW, SPALD-S, juga program P3TGAI,” kata Rita.

Terpisah, Kades Bonglai Tengah, Rama Doni, berharap agar ke depan program aspirasi dapat terus dilanjutkan dan dirasakan manfaatnya bagi masyarakat desa di sana. (Ardi)

Loading