ATR/BPN Lampura Serah Terima Sertifikat PTSL untuk 287 Warga Desa Sawojajar, Hi. Mulyanto : Proses Program PTSL ini Bukan Perkara Instan

Lampung Utara

LAMPUNG UTARA (RNSI/SMSI) – Sebanyak 287 warga Desa Sawojajar, Kecamatan Kotabumi Utara, Kabupaten Lampung Utara, menerima sertifikat tanah melalui Program Prioritas Nasional Kementerian ATR/BPN, berupa Percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Dengan telah diserahterimakan sertifikat tanah bagi warga Desa Sawojajar itu menjadikan status kepemilikan atas tanah milik mereka legal secara hukum.

Prosesi serah terima sertifikat PTSL. Foto : Ardi.

Dalam serah terima sertifikat tanah melalui Program PTSL ini, Kepala Desa (Kades) Sawojajar, Hi. Mulyanto, menyatakan rasa syukur atas realisasi kepemilikan sertifikat tanah bagi warganya tersebut.

“Untuk diketahui, pengajuan Program PTSL ini melalui proses yang sangat panjang dan tidaklah mudah serta bukan suatu upaya yang instan,” kata Hi. Mulyanto, didampingi jajarannya, Selasa, 4 Januari 2022, di Dusun Tanjungbulan.

Warga penerima sertifikat PTSL didampingi Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan perangkat Desa Sawojajar. Foto : Ardi.

Meski begitu, dirinya mengimbau kepada warga penerima sertifikat PTSL agar menjaga dan mensyukuri hal itu sebagai suatu anugerah yang diberikan Yang Maha Kuasa melalui Kementerian ATR/BPN.

Di tempat yang sama, disampaikan perwakilan Kantor ATR/BPN Kabupaten Lampung Utara, saat membagikan sertifikat, warga penerima harus menunjukkan undangan dari kelompok masyarakat (Pokmas) disertai menunjukkan KTP asli.

Dijelaskan pula, setelah menerima sertifikat, warga diminta untuk langsung mengecek data yang tertuang berupa luas tanah, nama pemilik, serta data pendukung lainnya.

“Jika ada kesalahan, segera melaporkan kepada Ketua Pokmas untuk perbaikan secara gratis,” katanya.

Lebih lanjut disampaikan, apabila dalam jangka waktu satu tahun dari serah terima sertifikat kesalahan tersebut tidak dilaporkan, maka untuk perbaikan data tersebut akan dikenai biaya administrasi.

Terpantau, tampak hadir Kades Sawojajar, Hi. Mulyanto, perwakilan ATR/BPN Kabupaten Lampung Utara, Joan Endarta HS, beserta rombongan; Bhabinkamtibmas, Babinsa, Linmas, perangkat desa, Ketua Pokmas, Ibrahim, dan jajaran; serta warga penerima sertifikat PTSL.

Baca Juga :  Kapolres Lampung Utara Pimpin Langsung Pengamanan Aksi Damai Aliansi Masyarakat Lampung

Audiens yang hadir juga tampak menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. (Ardi)

 

Loading