LAMPUNG UTARA (RNSI) – Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di masyarakat akan terus memperkuat nilai-nilai dan pengamalan Pancasila sebagai dasar negara.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Ir. Mardiana, S.T., M.T., saat melangsungkan kegiatan Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK), pada Selasa, 21 Januari 2025, di gedung serba guna Desa Sabukempat, Kecamatan Abung Kunang, Lampung Utara.

Menurut politisi Fraksi Partai NasDem ini juga mengatakan pengembangan dan implementasi nilai-nilai yang terkandung secara implisit dalam Pancasila akan meneguhkan kerukunan hidup bermasyarakat.

“Penghayatan dan pengamalan nilai-nilai Pancasila serta wawasan kebangsaan akan menguatkan rasa tanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” tutur Mardiana, yang terpilih melalui Daerah Pemilihan Lampung V, meliputi Kabupaten Lampung Utara-Waykanan.

Untuk itu, sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan menjadi begitu penting guna menghadapi tantangan globalisasi dan perubahan sosial.

Kesempatan itu, Kades Sabukempat, Anita, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan dimaksud.

Dirinya juga menyampaikan ikatan silaturahmi selama ini agar terus terbina dengan baik.

“Berkat kerjasama dan kekompakan masyarakat selama ini, sinergisitas pemerintahan desa Sabukempat dengan wakil rakyat kita yang begitu aspiratif ini terus terbangun,” ucap Anita.

Kades Sabukempat juga menyatakan ungkapan terimakasihnya atas berbagai program aspirasi yang telah direalisasikan di desa tersebut.

Terpantau hadir Kades Sabukempat, Anita; Kades Talangjembatan, Deni Aris Munandar, sejumlah siswa SMP dan SMA di lingkup Kecamatan Abung Kunang, perangkat desa, serta warga setempat.
Legislator DPRD Provinsi Lampung periode 2024-2029 ini juga melakukan peresmian manfaat program aspirasi PISEW tahun anggaran 2024 di Kecamatan Abung Kunang yang mewakili Drs. Hi. Tamanuri, M.M., anggota Komisi V Fraksi Partai NasDem DPR-RI. (Ardi)