LAMPUNG UTARA (RNSI) – Salah satu agenda kerja rutin yang harus dilaksanakan anggota legislatif ialah kunjungan kerja reses.

Selain fungsi pengawasan, kegiatan ini juga dilaksanakan untuk mengidentifikasi permasalahan dan kebutuhan masyarakat, serta meningkatkan komunikasi dan koordinasi antara pemerintah dengan masyarakat.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Ir. Mardiana, S.T., M.T., bertempat di Desa Batunangkop, Kecamatan Sungkai Tengah, Lampung Utara, pada Rabu, 26 Februari 2025.

“Hasil dari kunjungan lapangan ke daerah pemilihan ini akan menjadi salah satu rujukan yang akan kami rekomendasikan kepada pemerintah provinsi hingga pemerintah pusat guna percepatan realisasi program pembangunan di daerah,” ucap Mardiana, politisi handal Fraksi Partai NasDem ini.

Kades Batunangkop, M. Hendra Hasan, menyatakan, bahwasanya sejumlah program aspirasi telah dirasakan manfaatnya olehnwarga setempat.

“Program ini merupakan salah satu kinerja nyata yang dilakukan Ir. Mardiana bersama Hi. Tamanuri selama ini,” terang Hendra.
Untuk itu dirinya berharap, program serupa dapat kembali dilanjutkan di Desa Batunangkop.

Usai melangsungkan agenda reses di Batunangkop, Ir. Mardiana, S.T., M.T., dan jajaran melanjutkan kegiatan di Desa Mekarasri, Kecamatan Sungkai Tengah.

Di sini, Mardiana yang kerap disapa dengan sebutan ‘Ibu Bedah Rumah’ menyampaikan bahwa pemerintah pusat saat ini mengeluarkan kebijakan efisiensi anggaran.

“Adanya kebijakan anggaran itu dimaksudkan untuk mengurangi kemungkinan adanya kebocoran anggaran,” katanya.

Dengan adanya efisiensi ini, diharapkan, pengelolaan anggaran dapat lebih efektif dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Mekarasri, Heri Putra Wijaya, menyatakan jika warga desanya telah merasakan manfaat dari berbagai program aspirasi yang dibawa melalui Hi. Tamanuri bersama Mardiana.

“Atas kinerja nyata Bapak Tamanuri dan Ibu Mardiana dengan berbagai program aspirasi, kami warga Desa Mekarasri menyampaikan ungkapan terimakasih yang tidak terhingga,” ucap Heri Putra Wijaya.
Selanjutnya, dalam lawatan safari reses Ir. Mardiana, S.T., M.T., di Desa Baruraharja, Kecamatan Sungkai Utara, menyampaikan, ketahanan pangan menjadi satu diskursus (gagasan) penting guna menjembatani berbagai persoalan bangsa.

“Ketahanan pangan merupakan suatu kondisi terjaminnya pasokan pangan yang cukup, aman, dan bergizi untuk dikonsumsi masyarakat,” ujar Mardiana, politisi Partai NasDem yang digadang-gadang paling aspiratif ini.

Untuk itu, dirinya mengimbau agar Pemerintahan Desa Baruraharja mampu wujudkan ketersediaan pangan yang cukup dan berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan warga.
“Salah satu upaya yang dapat ditempuh, yakni aparatur pemerintahan desa bersama masyarakat saling bahu-membahu mendayagunakan potensi yang ada di lingkungan sekitar untuk bercocok tanam maupun budidaya hewan ternak,” saran Mardiana.

Kades Baruraharja, Muhamad Iqbal, mengucapkan rasa terimakasihnya atas terselenggaranya kegiatan dimaksud.

“Dengan terselenggaranya acara ini, semoga kita semakin memedulikan kepentingan masyarakat luas. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Ibu Mardiana dan jajaran yangbtidak pernah lelah untuk menyerap aspirasi masyarakat,” kata M. Iqbal. (Ardi)