Pembayaran Honor dan Operasional Ad Hoc Pemilu Melalui Rekening

Pesisir Barat

PESISIR BARAT (RNSI) – Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan yakni dugaan pemotongan honor Ad hoc pemilu 2024, KPU Pesisir Barat telah memberikan buku rekening kepada para Ad Hoc yang ada di Pesisir Barat.

Hal itu disampaikan Doni Zulkarnain, Sekretaris KPU Pesisir Barat, mendampingi Ketua KPU Pesisir Barat Marlini kepada wartawan, Jumat (31/3/2023). Menurutnya pemberian rekening kepada para Ad hoc KPU Pesisir Barat untuk menghindari dugaan pemotongan honor dan biaya operasional oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

“Sekarang ini pembayaran honor dan dana operasional Ad hoc pemilu, seluruhnya melalui rekening masing-masing. Upaya ini tak lain untuk mencegah terjadinya dugaan pemotongan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab,” ujar Doni.

Menurutnya, jika pembayaran honor dan operasional dilakukan secara tunai dikhawatirkan akan terjadi tindakan kurang terpuji dari oknum-oknum yang ingin mendapatkan keuntungan pribadi. Makanya mulai saat ini pembayaran honor dan operasional Ad hoc pemilu 2024 dilakukan melalui rekening.

Dia menambahkan, meski penyaluran honor dan operasional melalui rekening masing-masing, ia berharap agar teman-teman wartawan tetap memantau dan mengawalnya. “Silakan dikawal sampai bawah, kalau ada temuan atau perbincangan yang mengatakan ada pemotongan honor dan operasional para Ad hoc sampaikan kepada kami, nanti akan kita proses sesuai dengan hukum yang berlaku,” ucap Doni

Dikatakannya, Ad hoc KPU Kabupaten Pesisir Barat yang baru menerima buku rekening, yakni anggota dan sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), anggota dan sekretariat Panitia Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemutakhiran Data Pemilih ( Pantarlih). (Gus)

Loading

Baca Juga :  Hari Bhayangkara ke-76, Polres Lampura Jalan Sehat