Gelar Kunker, Hi. Tamanuri Ajak Warga Sukamulya Basmi Stunting

Pojok Restorasi

LAMPUNG UTARA (RNSI) – Meski dalam guyuran hujan, kunjungan kerja anggota Komisi V DPR-RI dari Fraksi Partai NasDem, Drs. Hi. Tamanuri, M.M., berlangsung dengan keceriaan.

Kunjungan kerja Hi. Tamanuri yang didampingi anggota Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, Mardiana, S.T., M.T., ini berlangsung di Desa Sukamulya, Kecamatan Tanjungraja, Lampung Utara, Kamis, 2 Maret 2023.

Caption: Hi. Tamanuri ajak Warga Sukamulya basmi stunting. Foto: Ardi.

Kehadiran dua legislator yang konsisten menyerap aspirasi masyarakat tersebut disambut dengan aksi Pencak silat TTKDH.

Dalam kegiatan itu, Hi. Tamanuri menyampaikan jika dirinya dalam beberapa hari terakhir berkeliling menunaikan tugasnya sebagai wakil rakyat.

“Meski tugas yang saya jalankan beberapa pekan terakhir ini begitu padat, namun saya sangat bahagia berkesempatan hadir di desa ini,” terang Hi. Tamanuri di hadapan warga.

Ia mengatakan, pemerintah saat ini sedang menggalakkan pencegahan serta membasmi stunting hingga ke pelosok desa.

“Salah satu program aspirasi yang akan direalisasikan guna membasmi stunting, yakni pembangunan sanitasi desa dengan memenuhi standarisasi kesehatan,” terang Hi. Tamanuri.

Terkait itu dalam waktu dekat, lanjutnya, melalui program aspirasi akan direalisasikan program pembangunan sanitasi desa.

Disampaikan Mardiana, S.T., M.T., mengatakan kebahagiaannya dapat menyambangi warga Desa Sukamulya yang juga menjadi bagian dari konstituennya.

Caption: Mardiana, S.T., M.T., saat memberi arahan pada warga Sukamulya. Foto: Ardi.

“Kami sangat bahagia dengan sambutan masyarakat yang tetap antusias menanti kehadiran kami di desa ini. Meski kondisi cuaca hujan, warga tetap tidak bergeming dari lokasi,” urai Mardiana yang kerap disebut ‘Ibu Bedah Rumah’ ini.

Ia juga menegaskan agar warga Desa Sukamulya tetap menjaga kekompakan dan konsisten saat menggunakan hak politiknya pada saat Pemilu 2024 mendatang.

“Saya mengimbau agar warga Sukamulya tidak tergiur dengan berbagai rayuan maupun hasutan dari pihak-pihak tertentu. Jaga kekompakan serta pilihlah wakil rakyat yang selama ini telah menunjukkan kerjanya yang nyata,” tegas Mardiana.

Baca Juga :  Sosok Mardiana Di Mata Omon Ihkwan
Caption: warga Desa Sukamulya hadiri kunker Tamanuri didampingi Mardiana. Foto: Ardi.

Sebab, tambahnya, apabila warga sampai terkecoh dan tergoda dengan kepentingan sesaat, maka keinginan warga di masa mendatang akan tergadaikan.

Sementara itu dalam sambutannya, Kades Sukamulya, Yayat, mewakili warga setempat, sampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran serta sejumlah program aspirasi yang direalisasikan di desa tersebut.

“Saat ini, warga Sukamulya sangat membutuhkan program pembangunan sanitasi untuk pencegahan sunting dan mewujudkan pola hidup sehat,” ujar Yayat.

Untuk itu, dirinya berharap, melalui Hi. Tamanuri bersama Mardiana, pemerintah dapat mempercepat realisasi program aspirasi sanitasi desa.

Dirinya juga mengatakan Desa Sukamulya dikelilingi hutan lindung yang telah mendapatkan perijinan dari kementrian untuk pemanfaatannya.

“Mayoritas pendapatan warga bersumber dari hasil pertanian, perkebunan dan potensi kehutanan,” terangnya.

Tampak hadir, sejumlah kades yang ada di Kecamatan Tanjungraja, Kades Sukamenanti Bukitkemuning, Kades Lepang Tengah Abung Barat, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, serta warga Desa Sukamulya. (Ardi)