Duo Kader Potensial Golkar Gerakkan Massa Wonomerto Raih Kemenangan PAS

POJOK DEMOKRASI

LAMPUNG UTARA (RNSI) – Pengembangan infrastruktur dan sektor pertanian di Kabupaten (Kab) Lampung Utara (Lampura) menjadi fokus visi, misi, dan program pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampura Ardian Saputra – Sofyan (PAS) kelak terpilih dalam kontestasi Pilihan Kepala Daerah 27 November 2024 mendatang.

Caption: Hi. Sofyan saat menyampaikan visi, misi, dan program kerja PAS di hadapan ratusan warga Wonomerto. Foto: Ardi.

Hal ini disampaikan Balonwabup Lampura, Hi. Sofyan, saat melakukan sosialisasi pada Jumat, 6 September 2024, di Desa Wonomerto, Kecamatan Kotabumi Utara, Lampung Utara.

Caption: kehadiran Aprozi Alam mendampingi Hi. Sofyan disambut antusiasme warga. Foto: Ardi.

Selain itu Hi. Sofyan juga menyatakan pasangan PAS akan memperkuat bidang keagamaan dan keamanan sebagai pondasi kinerjanya selama lima tahun mendatang.

Caption: Aprozi Alam mendampingi Hi. Sofyan sambangi konstituen warga Desa Wonomerto. Foto: Ardi.

“Belakangan ini banyak beredar kabar yang masuk dalam katagori kampanye negatif. Namun, kita tidak serta merta merespon hal itu. Sebab, kita akan menegakkan pondasi kinerja pembangunan di Lampung Utara dengan memperkuat bidang keagamaan dan keamanan,” tegas Sofyan, di lokasi.

Ia juga mengatakan, saat ini hampir separuh kursi legislatif diduduki kaum muda.

Caption: ratusan warga Wonomerto hadir dalam sosialisasi PAS. Foto: Ardi.

“Mayoritas anggota legislatif di Lampura saat ini diraih oleh kalangan muda. Untuk itu, sudah saatnya kaum muda berani menyambut tongkat estafet kepemimpinan dengan tidak menafikan arahan, bimbingan, maupun tuntunan dari para seniornya yang tentu lebih dahulu menelan asam garam, pahit manisnya pergulatan kehidupan,” ucapnya.

Caption: Arnando Ferdiansyah saat menyampaikan orasi politik di hadapan warga. Foto: Ardi.

Di tempat yang sama, Bendahara Koalisi Partai Pengusung dan Pendukung PAS, Arnando Ferdiansyah, mengatakan, seluruh jajaran koalisi partai akan segera mengerahkan mesin politiknya masing-masing.

“Saat pasangan Ardian Saputra-Sofyan ditetapkan KPU Lampura sebagai calon kontestan, maka kita akan bergerilya secara massif dengan mendayagunakan seluruh kekuatan dengan optimal,” tutur Arnando, kader muda potensial Partai Golkar yang terpilih sebagai Anggota DPRD Kabupaten Lampung Utara periode 2024-2029, melalui keterwakilan Daerah Pemilihan Lampura I.

Baca Juga :  Mardiana: Pilkada Lampura Jangan Main Perasaan, Mainlah dengan Logika dan Pengetahuan

Sementara itu, anggota DPR-RI terpilih dari Partai Golkar, Aprozi Alam, turut turun gunung mendampingi Hi. Sofyan menyambangi konstituennya.

Caption: Aprozi Alam ajak warga Wonomerto raih kemenangan PAS. Foto: Ardi.

Kesempatan itu, Aprozi Alam menyampaikan dirinya kembali ke kampung halamannya dan saat ini telah menjadi politisi Senayan, semata-mata ingin berbuat serta mengabdikan diri demi Lampung Utara lebih baik.

“Saya akan berupaya untuk infrastruktur di Lampung Utara lebih maju serta berkeyakinan perekonomian masyarakat, khususnya di Desa Wonomerto akan meningkat secara signifikan,” tegas Aprozi Alam, yang akrab disapa dengan sebutan Bang Ozi.

Bang Ozi juga mengajak warga Desa Wonomarto untuk memilih PAS sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampura periode 2024-2029.

Dirinya berharap, dengan terpilihnya Ardian Saputra-Sofyan, sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampura periode mendatang, maka tatakelola keuangan pusat dapat berjalan hingga di tingkat desa.

Kesempatan itu, baik Aprozi Alam maupun Arnando Ferdiansyah, menyampaikan amanat jajaran Partai Golkar di hadapan tak kurang dari 500 orang yang hadir di lokasi lapangan Simpang Tiga Dusun Telagasari, Desa Wonomerto, untuk bertekad bulat memenangkan pasangan Rahmat Mirzani Djausal (RMD) – Jihan Nurlela, sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Lampung periode mendatang.

Bara semangat tersalurkan dari audiens yang hadir saat keduanya berduet memimpin yel-yel dukungan untuk kemenangan RMD-Jihan. (Ardi)

Loading