LAMPUNG UTARA (RNSI) – Bertepatan dengan perayaan Idul Adha 1445 H di hari kedua, anggota Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, Ir. Mardiana, S.T., M.T., melangsungkan Sosialisasi Peraturan Daerah nomor 3 tahun 2016, tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah, Selasa, 18 Juni 2024, bertempat di Rumah Aspirasi Kotabumi, Kelurahan Tanjungsenang, Kotabumi Selatan, Lampung Utara.
Caption: penyampaian materi sosperda melalui narasumber. Foto: Ardi.
Ia menjelaskan, dalam hal menjalankan unit usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), setiap pelaku usaha telah diberikan jaminan kenyamanan serta keamanan berupa payung hukum dari Perdaprov Lampung dimaksud.
Caption: audiens menerima salinan Perdaprov Lampung nomor 3/2016. Foto: Ardi.
“Tujuan dari adanya perda ini merupakan upaya Pemerintah Provinsi Lampung untuk wujudkan struktur perekonomian yang sehat, berdaya saing, seimbang, berkembang, juga berkeadilan,” terang Mardiana di hadapan konstituennya, melalui narasumbernya Micke Irmawati Kusuma Dewi, S.E.
Caption: warga hadiri Sosperda Prov Lampung yang disampaikan Ir. Mardiana, S.T., M.T. foto: Ardi.
Sehingga, tambahnya, pelaksanaan pemberdayaan UMKM menjadi langkah strategis untuk meningkatkan pertumbuhan perekonomian, khususnya di Kabupaten Lampung Utara.
Kesempatan itu, Mardiana beserta keluarga besar juga melangsungkan ibadah kurban dengan menyembelih satu ekor sapi yang dibagikan pada warga sekitar.
Caption: Mardiana dan keluarga sembelih hewan kurban. Foto: Ardi.
“Idul Adha ditandai dengan penyembelihan hewan kurban sebagai salah satu amalan penting yang dianjurkan dalam syariat Islam,” tuturnya.
Caption: penyiapan daging kurban yang dibagikan Mardiana pada warga. Foto: Ardi.
Lebih lanjut Mardiana menyampaikan bahwasanya berkurban dianjurkan sebagai bentuk ibadah dan penyampaian rasa syukur atas semua nikmat yang diberikan Allah SWT.
Caption: sesi foto bersama. Foto: Ardi.
“Untuk itu, saya beserta keluarga besar juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekhilafan tutur kata maupun dalam bersikap yang selama ini bisa saja kami perbuat tanpa kesengajaan. Taqabbalallahu minna wa minkum, barakallahu fiikum,” tutupnya. (Ardi)