Wajar Berbeda Pilihan

Opini & Puisi

Ditulis Oleh : Agustiawan (*)

Pesta demokrasi tingkat Pekon di Pesisir Barat, Lampung, tinggal puluhan hari lagi.

Karenanya, jangan sampai pemilihan yang menentukan siapa yang terpilih menjadi Peratin (Kepala Desa) menimbulkan disharmonisasi warga.

Berbeda pilihan adalah hal wajar, sebab itulah alam demokrasi. Akan tetapi jangan sampai karena berbeda, lalu sesama warga terjadi cekcok satu sama lain. Ini yang perlu dihindari.

Untuk pemilihan pemimpin tingkat pekon, khususnya di Pesisir Barat, akan berlangsung aman tertib juga lancar. Sebab berkaca dengan pemilihan peratin yang sudah-sudah, semuanya berjalan dengan baik.

Apalagi warga kabupaten Pesisir Barat (para pemilih) sangat cerdas untuk menentukan pilihannya. Tidaklah mengherankan, sejak masih bergabung dengan kabupaten Lampung Barat, dan kini kabupaten Pesisir Barat. Setiap hajatan atau pesta demokrasi tingkat Pekon semuanya berjalan sukses, lancar, seperti air mengalir.

Tidaklah perlu diragukan lagi, kepribadian masyarakat Pesisir Barat sangatlah santun. Tidak gampang tersulut emosi, apalagi sampai mencipta huru-hara.

Kendati demikian, seluruh aparat terkait dan pemilih harus tetap mawas diri, jangan terlena, bisa saja ada oknum-oknum yang tidak menghendaki pesta demokrasi tingkat Pekon berjalan sebagaimana mestinya.

Semoga pesta demokrasi (pemilihan peratin) di 68 Pekon pada 27 Juli 2022 mendatang berlangsung aman, nyaman dan menghasilkan para Peratin yang berjiwa membangun demi kemajuan Pekon yang ia pimpin. Akhirnya, Selamat berkompetisi, junjung tinggi sportifitas.

(*) Wartawan tinggal di Gunung Kemala Timur, Pesisir Barat

Baca Juga :  Pembentukan Dewan Gelar Daerah Provinsi Lampung Tidak Representatif