Sinergikan TNI-Polri dan Forkopimda, Danbrigif 4 Marinir/BS Hadir Undangan Kapolda Lampung

Prov Lampung

LAMPUNG (RNSI/SMSI) – Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto hadiri undangan silaturahmi Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung dan Forkopimda Provinsi Lampung.

Silaturahmi tersebut dilaksanakan dalam rangka perkenalan Kapolda Lampung yang baru, yang sekarang ini dijabat oleh Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, dan dilaksanakan di Ruang kerja Kapolda Lampung Jl. Terusan Ryacudu, Way Huwi, Kec. Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung.

Selain silaturahmi, kegiatan tersebut juga merupakan salah satu wujud sinergitas TNI – Polri sekaligus dengan Forkopimda Provinsi Lampung.

Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto menghadiri kegiatan tersebut selain tujuan bersinergi juga melaksanakan salah satu perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yakni jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.

Hadir dalam kegiatan tersebut PLH Sekda Prov. Lampung Ir. Fredy, Ketua DPRD Provinsi Lampung Bpk. Mingrum Gumay, KaBNN Brigjen Pol. Drs. Edi Swasono, M.M, Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf. Prasetyo, Letkol Laut (P). Zulfahmi, Danlanud Pangeran M Bunyamin Letkol Nav. Yohanas Ridwan, WaKajati Lampung Bpk. Asnawi, Kabinda Lampung Bpk. Iwan Satriawan, Kepala Pengadilan tinggi Tanjung Karang Dr. Mochamad Djoko, Kepala Kesbangpol Prov. Lampung Bpk. M. Firsada. (*/red)

Baca Juga :  SMA Negeri 1 Kotagajah Galakkan Program Citiling