Mardiana Sosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Desa Tulangbawangbaru

Pojok Restorasi

LAMPUNG UTARA (RNSI/SMSI) – Anggota Fraksi Partai NasDem Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, Mardiana, ST, MT, sambangi konstituennya warga Desa Tulangbawangbaru, Kecamatan Bungamayang, Lampung Utara, Sabtu, 11 Desember 2021.

Dalam kunjungan itu, Mardiana menyosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan.

“Ideologi Pancasila merupakan pondasi kita dalam menjaga kesatuan dan persatuan bangsa,” kata Mardiana, legislator periode 2019-2024 melalui keterwakilan Daerah Pemilihan (Dapil) Lampung V meliputi Kabupaten Lampung Utara dan Waykanan.

Mardiana juga menyampaikan dalam ada empat pilar yang dirumuskan para pendiri bangsa sebagai bentuk wawasan dan menjaga teritorial Negara Indonesia.

Anggota Fraksi Partai NasDem Komisi IV DPRD Provinsi Lampung Mardiana, ST, MT, saat menyampaikan materi sosialisasi. Foto : ardi

“Empat pilar kebangsaan itu ialah Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika,” terang kader potensial Partai NasDem besutan Surya Paloh.

Mardiana, yang kerap disebut dengan ‘Ibu Bedah Rumah’ ini, menegaskan, empat pilar kebangsaan memberikan pembelajaran untuk tingkatkan kesadaran tentang pola hidup berbangsa dan bernegara bagi seluruh masyarakat di segenap penjuru tanahair.

Sebagai informasi, Desa Tulangbawangbaru, melalui Program Aspirasi yang digadang anggota Fraksi Partai NasDem Komisi V DPR-RI, Drs. Hi. Tamanuri, MM, bersama anggota Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, Mardiana, ST, MT, telah mendapatkan 60 unit rumah layak huni melalui program BSPS.

Terpantau di lokasi, sejumlah warga setempat menerapkan protokol kesehatan secara ketat selama kegiatan Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan berlangsung. (Ardi)

Baca Juga :  Ramadan 1444 H Hari Ketiga, Hi. Tamanuri Kundapil di Curupguruhkagungan