Madukoro Baru Berpotensi Jadi Desa Entrepreneur

Lampung Utara

LAMPUNG UTARA (RNSI/SMSI) – Pemerintah pusat saat ini terus menggelorakan Gerakan Membangun Desa.

Hal ini dimaksudkan untuk mewujudkan desa yang mandiri, tangguh, dan berdaya saing.

Berbagai potensi yang dimiliki desa dieksplorasi pemerintah dengan muara akhir digelontorkannya berbagai program berbasis padatkarya juga penguatan inovasi desa.

Kantor Desa Madukoro Baru, Kecamatan Kotabumi Utara. Foto : ardi

Selaras dengan hal itu, Desa Madukoro Baru, Kecamatan Kotabumi Utara, Kabupaten Lampung Utara bermaksud menjadikan desa yang saat ini dipimpin Kepala Desa (Kades) Sultan Hamdi ini sebagai desa wirausaha (enterpreneur).

“Saya bersama jajaran sedang menyiapkan formulasi untuk menjadikan Desa Madukoro Baru sebagai desa yang bermatra enterpreneur,” kata Kades Sultan Hamdi, saat dikonfirmasi, Selasa, 15 Februari 2022, di ruang kerjanya.

Ia mengatakan, sejauh ini, tak kurang dari 25 UMKM ada di desa tersebut.

Dari 25 UMKM itu, tambahnya, terkonsentrasi sebagai pengrajin penganan ringan dan budidaya jangkrik yang telah memasok sejumlah kabupaten yang ada di Provinsi Lampung.

“Dari jumlah home industri yang ada saat ini tentu merupakan satu potensi yang mampu mewujudkan gerakan membangun desa yang tangguh dan mandiri,” kata Sultan Hamdi, yang juga menduduki Wakil Ketua Asosiasi UMKM Kab Lampura.

Dari data yang diperoleh, Desa Madukoro Baru mencakup wilayah seluas 653,5000 ha yang dihuni sebanyak 2.547 jiwa.

“Profesi utama masyarakat di sini sebagai petani sayur-mayur, singkong, dan pekebun karet,” katanya.

warga Desa Madukoro Baru sedang memanen singkong. Foto : ardi

Ia menambahkan, untuk target Pendapatan Asli Desa pada 2021 mencapai 20 juta lebih, bersumber dari pajak bumi dan bangunan (PBB).

“Ke depannya, dengan mengoptimalkan potensi wilayah perkebunan, pertanian dan peternakan diharapkan mampu meningkatkan PADesa,” tutupnya. (Ardi)

Baca Juga :  PC SAPMA-PP Lampura Galang Aksi Solidaritas Peduli Kalbar-Sulbar