Luput dari Perhatian Pemkab Lampura, Masyarakat Sinarmas Alam Keluhkan Jalan Bak Kubangan Kerbau 

Lampung Utara

Lampung Utara (Restorasi News Siber Indonesia/SMSI) – Masyarakat  Desa Sinarmas Alam, Kecamatan Kotabumi Selatan, Kabupaten Lampung Utara, keluhkan jalan yang berlubang dan rusak parah. Bahkan  kondisi jalan dimaksud luput dari perhatian pemerintah, Minggu kemarin, 21 Februari 2021.

Menurut warga disana, kerusakan jalan bak kubangan kerbau ini, sudah terjadi sejak beberapa tahun silam. Namun hingga saat ini, belum ada perbaikan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Utara.

Diketahui, jalan tersebut merupakan akses satu-satunya bagi masyarakat dusun satu ke dusun dua yang ada di Desa Sinarmas Alam.

“Sejak dulu sampai saat ini belum ada sentuhan sama sekali dari pemerintah daerah (Pemda),” ujar Zainal warga setempat.

Terpisah, Kepala Desa Sinarmas Alam, Peri Ansyah, menjelaskan, saat itu, dirinya bermaksud hendak memperbaiki kerusakan jalan tersebut melalui dana desa (DD). Namun sayangnya, jalan tersebut milik kabupaten, bukan milik desa.

“Waktu itu ingin saya bangun pakai DD. Berhubung jalan milik kabupaten akhirnya tidak jadi. Karena DD tidak boleh dibangunkan di jalan kabupaten,” jelas Peri Ansyah.

Kades berharap Pemkab Lampura, melalui instansi terkait, dapat segera memperbaiki kondisi jalan tersebut.

“Hal ini perlu menjadi perhatian penuh dari Pemkab Lampung Utara,” pungkasnya. (Febri)

Baca Juga :  Dalam Suasana SMSI HUT Kelima Tahun, FHIS UMKO Beri Kado Istimewa