Karutan Kotabumi Penuhi Hak WBP 

Lampung Utara

LAMPUNG UTARA (RNSI/SMSI) – Kepala Rutan Kotabumi, Mukhlisin Fardi, memerintahkan Kasubsi Pelayanan Tahanan turun langsung untuk melaksanakan  pemberian hak warga binaan berupa perlengkapan/alat mandi, Selasa, 29 Juni 2021.

Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin setiap bulan yang dilaksanakan di Rutan Kotabumi.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan hak warga binaan dan pelaksanaan aturan yang telah ditetapkan.

Berikut ini peralatan mandi yang diberikan yaitu berupa, odol,  sabun mandi, sampo dan sikat gigi.

Salah satu warga binaan mengatakan rasa terima kasihnya kepada Karutan yang telah memberikan alat-alat mandi. “Setiap bulan saya selalu dapat,” ucapnya.

Kegiatan ini sangat membantu dalam hal pemenuhan kebutuhan sehari-hari mengingat tidak semua Warga Binaan dapat memenuhi kebutuhan tersebut selama menjalani masa hukuman khususnya di Rutan Kotabumi.

“Pembagian peralatan mandi sudah dilaksanakan setiap bulan, saya memerintahkan jajaran untuk membagi langsung ke kamar masing-masing, agar sampai kepada warga binaan yang berhak” kata Karutan. (*/humaspemasyarakatan/SMSI/red)

Foto Utama : Karutan Kotabumi melalui Kasubsi Pelayanan Tahanan memberikan hak WBP. Foto : ist.

Baca Juga :  Jumat Berkah, Relawan ABRI Satu Lampura Terus Bergerak untuk Pemenangan Anies Baswedan Tuju RI 1