Dukung Jokowi Tiga Periode, Masinton Pasaribu : Itu Tidak Mengerti Makna Demokrasi dan Keluhuran Reformasi

Nasional

JAKARTA (RNSI/SMSI) – Wacana yang terus menyeruak terkait dukungan kepada Joko Widodo untuk kembali duduki kursi RI-1.

Menanggapi hal tersebut, politikus PDI Perjuangan Masinton Pasaribu serukan agar semua pihak menolak wacana tiga periode.

Sebab, wacana tersebut digaungkan sejumlah pihak sampai sekarang, termasuk oleh Projo yang masih mendukung Presiden Jokowi untuk tiga periode pada perayaan milad ke-50 tahun Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI).

“Wacana tiga periode benar-benar tidak mengerti makna demokrasi dan keluhuran nilai reformasi,” tegas Masinton, yang disampaikan dalam acara Total Politik, di kawasan Jakarta Selatan, Minggu, 12 Juni 2022.

Dalam kegiatan tersebut, Masinton Pasaribu tegaskan konstitusi dua periode kekuasaan merupakan hasil dari perjuangan Reformasi ’98.

“Oleh karena itu, ide tiga periode ini harus kita lawan kawan-kawan mahasiwa, anak-anak muda, turun ke jalan, tinggalkan buku, tinggalkan tas, turun ke jalan,” tegas mantan aktivis ’98 ini.

Dirinya juga menyerukan untuk menolak kekuasaan absolut tiga periode dengan berbagai cara.

Anggota Komisi XI DPR RI itu turut menekankan tidak ada kekuasaan yang semena-mena.

Menurutnya, harus ada kepastian kepada generasi yang akan datang dalam mengelola negara.

“Kalau sekarang minta tiga periode apa ada jaminan nanti tidak akan minta empat periode?” sindir Masinton. (genpi.co/red)

Baca Juga :  Paket Pos Gunakan Pesawat Udara Diperketat